Merpati hias Mittelhause Pigeon


Varietas Mittelhause Pigeon

 merupakan varietas yang Thuringia (Jerman), yang mulai dikembangkan sejak tahun 1958, namun baru mendapatkan pengakuan pada tahun 1963. Walaupun varietas ini termasuk kelompok merpati pedaging, namun juga dikenal sebagai penerbang yang kuat, dan dari sisi penampilan juga menarik.


varietas ini diketahui berukuran menengah (lebih mendekati besar), kuat dan berbadan padat, posisi tubuh mendatar, dengan berat sekitar 800 gram. Kepala bulat tanpa jambul, sayap dan ekor agak pendek, kaki berukuran sedang tanpa bulu-bulu hias. Diinformasikan bahwa varietas ini bertemperamen aktif, cinta damai, dan familiar. Warna-warna bulu merpati Mittelhause sekarang masih agak terbatas pada putih dan hitam – kadang bercorak tetapi tetap dengan warna hitam dan putih. 
Ukuran cincin-kaki: 9.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar